Kamis, 27 Juni 2024

Penyampaian LKPM Triwulan II dan Semester I Tahun 2024

Penyampaian Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) periode Triwulan II dan Semester I Tahun 2024 dapat dilakukan melalui https://oss.go.id mulai tanggal 1-20 Juli 2024

Perusahaan penanam modal berkewajiban untuk menyampaikan LKPM periode Triwulan II (April-Juni) bagi usaha skala menengah dan besar, serta Semester I (Januari-Juni) tahun 2024 bagi usaha skala kecil melalui sistem OSS (https://oss.go.id) pada menu Pelaporan.


Kementerian Investasi/BKPM juga membuka layanan konsultasi virtual dalam rangka fasilitasi pelaku usaha untuk menyampaikan LKPM (Klinik LKPM) melalui Zoom Meeting dengan kuota terbatas pada:


Tanggal : 1-20 Juli 2024

Waktu : 09.00-12.00 WIB

Kuota : 100 peserta/hari


Meeting ID : 951 1757 2537

Passcode : LKPMTW2


Kendala penyampaian LKPM yang dialami oleh pelaku usaha dapat disampaikan melalui surel ke alamat dalaks@bkpm.go.id dengan subyek: Kendala LKPM


Powered by sagara 2022